Dalam melaksanakan pengawasan internal, kualitas auditor dan sumber daya Satuan Pengawas Internal merupakan salah satu pilar yang penting disamping ada nya fondasi hukum.
Selasa-Kamis 6-8 September 2022 lalu, Satuan Pengawas Internal (SPI) UNISMA Malang sukses menggelar pelatihan audit internal yang secara intensif mengkaji fungsi pengawasan internal, teknis pengawasan, teknis penugasan pengawasan, perencanaan pengawasan, hingga pelaporan pengawasan.
Kegiatan ini diselenggarakan bekerjasama dengan Kantor Audit Internal (KAI) Universitas Gadjah Mada (UGM) yang telah melakukan pengawasan secara intensif baik dalam bentuk monitoring, evaluasi, maupun audit internal.
Adapun narasumber yakni Zulkifli, SE, M.Acc, Ak. , Eko Yulianto M.Acc, serta Angga Erlangga ,ST. memberikan penjabaran dengan sangat mendalam hal-hal detail pengawasan mulai dari perencanaan, identifikasi resiko, pengaruh struktur organisasi, kebijakan keuangan, kebijakan SDM, serta kebijakan aset terhadap program pengawasan internal.
Selama tiga hari pelatihan, peserta yang merupakan auditor internal tidak hanya dibekali materi dan teori, melainkan juga praktik review Program Kerja Audit, mengenal Kertas Kerja Audit, serta simulasi audit lapang.
Setelah pelatihan dilaksanakan, peserta memahami konsep dan praktik pengawasan internal serta siap melakukan penugasan secara optimal.